Pertemuan Lurah Teluk Lerong Ulu dan Karang Anyar dalam rangka Koordinasi Perbaikan Jembatan di Jalan Cendana
Kelurahan Karang Anyar merupakan pecahan dari Kelurahan Teluk Lerong Ulu Kecamatan Sungai Kunjang yang terbentu pada tahun 2006. Dan merupakan tetangga paling dekat dikarenakan demografi yang saling berdekatan seperti wilayah Cendana dan Banggeris yang terbagi menjadi 2 bagian antara Karang Anyar dan Teluk Lerong Ulu.
Pada hari Senin, 06 Juli 2020 Lurah Teluk Lerong Ulu beserta LPM nya melakukan kunjungan ke Kantor kelurahan Karang Anyar dengan langsung diterima oleh Lurah Karang Anyar dan Ketua LPM Karang Anyar. Kedatangan ini merupakan kunjungan sekaligus Koordinasi mengenai rencana perbaikan bersama Jembatan yang berada di Jalan Cendana atau tepatnya yang berada di samping Pertamina. Jembatan tersebut akan diperbaiki dan diperlebar karena apabila hujan deras dan banjir maka aliran air dari yang lebih tinggi akan mengalir ke Jembatan tersebut. Selain itu kawasan tersebut akan diperbagus sehingga akan terlihat nyaman dan bersih.
Hasil pertemuan dari koordinasi ini adalah pihak LPM akan membuat proposal permohonan bantuan untuk perbaikan Jembatan ke Dinas PU Kota dan Provinsi Kaltim. Dimana Lurah Teluk Lerong Ulu dan Karang Anyar sebagai pihak yang mengetahui. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan sukses.